Cara Mudah Menghapus Tiktok Lite Permanen
Akhir-akhir ini, banyak orang yang rela membayar demi mengundang seseorang menggunakan kode Referal Tiktok Lite. Terkadang, mereka yang instal tiktok lite hanya ingin bayaran dan tidak ingin aplikasinya. Inilah cara mudah menghapus tiktok lite permanen.
Pada dasarnya, tidak sulit menghapus aplikasi Tiktok Lite. Anda bahkan bisa menggunakan cara standar untuk menghapusnya. Namun cara tersebut tidak bisa menjamin aplikasi ini bisa terhapus secara permanen.
Kenapa Harus Menghapus Tiktok Lite?
Tidak ada unsur berbahaya yang mewajibkan seseorang harus menghapus akun tiktok. Namun, dari beberapa alasan, seseorang mungkin menghapus tiktok karena banyak alasan. diantaranya adalah:
-
Memori smartphone penuh
- Sudah bosan karena Aplikasi Tiktok Lite gitu-gitu saja
- Kecewa karena ternyata tidak aplikasi ini tidak sesuai ekspektasi
- Membuat seseorang toxic karena fitur aplikasinya
Beberapa alasan tersebut mungkin saja bisa mendasari seseorang menghapus akun tiktok beserta aplikasinya. Nah, mungkin saja Anda juga mengalami hal yang serupa. Sehingga ingin akun tiktok Anda ditutup dan tidak bermain aplikasi ini lagi selamanya.
Tutorial Menghapus Akun Tiktok Lite Permanen
Metode menghapus tiktok Lite secara permanen itu agak sedikit panjang. Anda juga butuh kode OTP untuk konfirmasi yang lebih secure dalam proses penghapusan akun Tiktok Lite Anda. Di bawah ini adalah langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi tiktok Lite Anda
- Masuk ke ikon My di bagian pojok kanan bawah
- Pilih garis tiga di pojok kanan atas
- Pilih menu privasi dan pengaturan
- Kelola akun saya dan gulir ke bawah
- Klik hapus akun
- Anda harus memasukkan kata sandi akun Tiktok Anda
- Pilih alasan untuk menghapus akun tiktok
- Konfirmasi kode OTP dengan SMS ataupun Email aktif Anda
- Jika sudah, masukkan kode OTP dan klik Lanjutkan
- Akun Anda sudah terhapus secara permanen
Itu adalah proses
menghapus akun Tiktok Lite secara permanen. Jika Anda mengikuti step di atas dengan sesuai, maka kami jamin akun Anda akan segera terhapus. Langkah selanjutnya adalah menghapus aplikasi Tiktok Lite Anda
Menghapus Aplikasi Tiktok Lite
Cara menghapus aplikasi Tiktok Lite sebenarnya mudah. Anda bisa menggunakan cara seperti biasa dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Klik pengaturan
- Pilih Pengaturan Lainnya
- Klik bagian pengelola Aplikasi
- Pilih dan Klik Aplikasi Tiktok Lite
- Klik ‘Copot Pemasangan Pembaruan’
- Selesai
Setelah itu, akun beserta aplikasi Tiktok Lite Anda berhasil dihapus 100%. Sekarang, Anda tidak lagi memiliki akun dan terbebas dari aplikasi yang satu ini. Memang cara yang cukup mudah. Sehingga, kami yakin semua orang bisa melakukannya.
Namun, untuk beberapa jenis OS lain, cara menghapus aplikasi Tiktok Lite mungkin berbeda. Sehingga, Anda bisa menyesuaikan dengan OS Anda sendiri. Jika bingung, Anda bisa mencari caranya lewat internet.
Sebagai aplikasi hiburan, Tiktok Lite terkadang memang cukup tidak membuat seseorang nyaman. Maka dari itu, tidaklah mustahil bagi mereka untuk menghapus aplikasi tersebut hingga ke akun-akunnya.
Penutup
Aplikasi Tiktok Lite memang sebuah aplikasi anakan Tiktok yang kadang hanya diinstal untuk mendapatkan bonus dari kode referal. Sehingga tidak sedikit orang yang menginstal aplikasi ini hanya untuk mendapatkan bonus tersebut. Setelah itu mencopottnya kembali.
Demikian sedikit penjelasan mengenai cara mudah menghapus Tiktok Lite secara permanen yang bisa langsung Anda lakukan. Jika suatu saat Anda ingin instal lagi, Anda tidak perlu khawatir, anda bisa download aplikasi Tiktok Lite dan buat akun baru.