Cara Memindahkan File Data Obb Game Berukuran Besar Android dari Internal ke SD Card

Oleh

admin

Memindahkan File Data Obb Game Berukuran Besar Android dari Internal ke SD Card

Penyimpanan internal hp kamu habis gara gara File obb/data game yang berukuran besar? sementara micro sd kamu penyimpanannya masih banyak? bingung cara memindahkan file obb tersebut?

Di Postingan kali ini, admin mau share bagaimana cara memindahkan file data obb dari internal ke Micro Sd. Hp yang mempunyai penyimpanan internal yang sedikit, dan penyimpanan sudah mau habis maka akan dapat menyebabkan devicemu lemot, tidak dapat menginstal game, atau bahkan sebagian aplikasi tidak berfungsi semestinya. Jadi, memindahkan file obb ke micro sd sangat direkomendasikan disamping ukurannya yang sangat besar tanpa uninstal game kesayangan dan tanpa membebani penyimpanan internal kamu.

Apa Itu File .obb?

Bagi yang belum tau apa sih obb, obb adalah file tambahan / data pelengkap game yang berukuran besar seperti Gta sa, free fire, PUBG, dan game berukuran besar lainnya yang diatas 100mb . Jika File data obb tersebut kamu hapus, maka game yang kamu download tidak akan berjalan, disuruh instal ulang, dan bahkan keluar sendiri (forceclose).

TAHUKAH KAMU??? Batas maksimal ukuran sebuah game apk android kurang dari 100mb. Jika lebih dari itu, maka developer game membuat file data sebagai data tambahan seperti audio game, grapis , story line , dll yang digabung dalam format .obb yang dibuat secara terpisah dari game (tidak disimpan di dalam paket utama apk). Contoh file obb adalah com.dts.freefireth dari game FREEFIRE.

Kekurangannya, tutorial ini hanya bisa digunakan oleh hp yang sudah diroot ya, jadi bagi kamu yang hp nya belum diroot, sayang sekali tidak akan bisa untuk diikuti.

Cara Memindahkan File Data OBB Dari Penyimpanan Internal Ke SD Card

  1. Download Foldermount.apk di PlayStore atau klik tautan ini
  2. Buka aplikasi FolderMount
  3. lalu, ijinkan akses root dengan SuperSu. lihat pada gambar di bawah

  4. Pindahkan obb game yang ingin kamu pindahkan. Untuk bahan percobaan, saya akan memindahkan data obb game FreeFire. Caranya, ketuk tanda tambah (+) yang terletak di atas pojok sebelah kanan seperti pada gambar di bawah ini.

  5. Tambahkan Nama Game yang ingin kita pindah data obb nya. Karena saya mau memindahkan game FREEFIRE Maka di sini saya akan menulis Freefire.

  6. Selanjutnya, cari sumber OBB yang akan kita pindah tadi, dengan cara ketuk ‘sumber’

  7. Maka akan di alihkan ke folder. Lalu, pilih Folder Android >> OBB. Lihat gambar di bawah ini

  8. Setelah memilih file obb Game, ketuk tombol centang yang terletak disebelah titik 3 di atas pojok layar sebelah kanan

  9. Tunggu proses pemindahan. Biasanya tidak sampai dua menit. Ini tergantung ukuran file obb itu sendiri, semakin besar maka akan semakin lama
  10. Terakhir, aktifkan dengan cara menggeser tombol di samping

Penutup

Aplikasi yang ada di tutorial ini gratis lo teman-teman, jadi gak perlu khawatir bayar sepeserpun. Demikian cara memindahkan data OBB game dari internal ke Micro SD.
 
Selamat mencoba!
NOTE : Coba deh, lihat penyimpanan internal device kamu, bekurang kan?. Tapi kok masih ada file obb nya di internal ya min? tenang itu cuman file bayanganya saja, gak ngaruh kok karena file aslinya sudah di pindah ke Micro SD.
Tags : Cara memindahkan obb dari SdCard ke Micro Sd,Download Folder mount Pro.apk,Memindahkan data obb game besar ke kartu memory,Obb ke penyimpanan eksternal memori.Memindahkan file obb game dari internal ke ekstrrnalCARA MEMINDAHKAN FILE OBB/DATA GAME ANDROID BERUKURAN BESAR DENGAN FOLDER MOUNT (ROOT) KE MICRO SD/KARTU MEMORI

Artikel Terkait

Bagikan: